Baca Dulu

Informasi Tentang Misteri ,Cinta ,Unik, Tips lainnya.

5 Hal yang Dapat Meningkatkan Kecerdasan Otak



atas
5 Hal yang Dapat Meningkatkan Kecerdasan Otak - Otak manusia merupakan komputer biologis, Jika di asah dengan semestinya maka akan mendapatkan otak yang nengontrol seluruh sistem saraf secara maximal . Otak juga membutuhkan makanan, oksigen, dan ia juga butuh latihan. Kita dapat melakukan beberapa hal untuk meningkatkan kekuatan otak dengan cara melatihnya atau memanipulasinya. Anda mungkin tidak akan menjadi seperti Einstein, namun hal ini juga bukan alasan untuk tidak membuatnya menjadi lebih baik. Hal-hal di bawah ini akan membuat otak Anda bekerja lebih baik:

1. Kerjakan sebuah teka teki

Kerjakan sebuah teka teki



Teka-teki silang, Sudoku atau yang lainnya dapat membuat otak Anda tetap pada kondisi terbaik. Sama seperti otot, jika Anda tidak berlatih secara reguler, ia akan kehilangan kemampuannya untuk bekerja secara maksimal.


2. Berjalan kaki

Berjalan kaki



Udara segar dapat menyegarkan pikiran yang dapat mengurangi percakapan mental yang mengganggu logika dan pikiran konstruktif. Sebuah perjalanan di pinggiran kota, dekat sungai atau sekedar di taman akan membantu Anda menyingkirkan awan kelabu dan membantu pikiran Anda tetap jernih.


3. Tertawa

Tertawa


Tertawa buka hanya menghilangkan stress dan membuat awet muda namun jangan keseringan tertawa juga tidak baik. Tertawa juga dapat meningkatkan fungsi otak dan menstimulasi kedua sisi otak pada saat yang bersamaan. Pastikan Anda tertawa setiap harinya.


4. Belajar melempar barang

Belajar melempar barang



Riset dari Universitas Regensburg di Jerman memindai otak dari seorang juggler (pemain sulap yang melemparkan barang) dan menemukan bahwa kegiatan ini dapat meningkatkan struktur otak. Setelah berlatih selama tiga bulan, otak akan menunjukan peningkatan signifikan pada dua bagian, yaitu bagian mid-portal dan posterior intraprietal sulcus kiri.


5. Mempelajari bahasa baru

Mempelajari bahasa baru


Mempelajari bahasa baru dapat sindrom dementia (kemunduran otak) sampai dengan empat tahun menurut artikel yang dimuat pada New Scientist. Alasan pasti untuk hal ini belum diketahui, namun dipercaya bahwa ia memiliki hubungan erat dengan peningkatan perdaran darah dan koneksi saraf yang baik.

bawah
0 Komentar untuk "5 Hal yang Dapat Meningkatkan Kecerdasan Otak"

 
Copyright © 2014 Baca Dulu - All Rights Reserved
Template By Catatan Info